Kanker dan Tumor, Apakah Perbedaannya

Banyak orang menganggap bahwa tumor itu kanker, atau pun sebaliknya. Bahkan, tak sedikit yang panik apabila mendengar kata tumor karena mungkin langsung membayangkan kanker yang mematikan.

Ya, sebagian besar dari mereka memang masih bingung dan tidak bisa membedakan kanker dan tumor. Padahal, tidak semua tumor berbahaya. Nah, agar tidak salah kaprah, berikut adalah perbedaan kanker dan tumor yang perlu Anda ketahui.

Tumor dan kanker, apa perbedaannya?

Arti kata dari tumor adalah massa atau benjolan. Tumor terjadi ketika sel-sel tubuh tumbuh terlalu cepat. Secara umum, tumor dapat dibedakan menjadi tiga jenis berbeda, yakni:

  1. Tumor jinak

Tumor jinak adalah jenis tumor tidak berbahaya. Pertumbuhannya pun cenderung lambat dan tidak dapat menyebar ke bagian tubuh lain. Tumor jinak tidak mengandung sel-sel kanker. Ini artinya, mereka tidak berbahaya untuk tubuh.

Akan tetapi, tumor jinak bisa saja menyebabkan nyeri dan masalah serius lainnya apabila tumbuh di dekat organ-organ vital dan menekan pembuluh darah atau saraf.

  1. Tumor prakanker

Tumor prakanker adalah jenis tumor yang belum menjadi kanker, tetapi berpotensi untuk menjadi ganas.

Meski tidak tergolong kanker, tumor prakanker sebaiknya tetap perlu dicek secara rutin ke dokter. Langkah ini bertujuan mewaspadai apabila tumor ini sewaktu-waktu berubah ganas.

  1. Tumor ganas

Tumor ganas adalah kanker. Pada tumor ini, sel-sel dapat menyebar ke bagian tubuh lain dan memicu berbagai gangguan kesehatan.

Tumor ganas merupakan tumor yang perlu diwaspadai karena mengandung sel-sel kanker. Sel-sel tumbuh secara tidak terkendali dan dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya. Selain itu, tumor ganas juga bisa kembali lagi walaupun sudah diangkat.

Tumor jinak tidak berbahaya dan biasanya tak perlu ditangani secara medis selama tidak mengganggu penderitanya. Sementara, tumor prakanker dan tumor ganas (kanker) memerlukan tindakan medis tertentu sesuai evaluasi dokter.

Guna mengetahui jenis tumor yang Anda miliki, pemeriksaan medis harus dilakukan. Pasalnya, hanya dokter yang dapat memastikan apakah Anda mengalami tumor jinak, prakanker, maupun kanker.

Pertumbuhan tumor juga terkadang tidak dapat diprediksi. Beberapa tumor jinak bisa pula berubah menjadi tumor ganas di kemudian hari.

Maka dari itu, periksakan diri ke dokter apabila Anda memiliki benjolan atau perubahan yang janggal pada tubuh Anda, baik yang tidak bergejala maupun tidak. Pasalnya, hanya pemeriksaan medis dan dokter yang bisa mendeteksi perbedaan tumor dan kanker.

Dengan memeriksakan diri ke dokter secara dini, tumor maupun kanker bisa diatasi secepat mungkin dan jangan menunda-nunda. Sehingga Anda pun terhindar dari penyebaran kanker maupun risiko komplikasi yang tidak diinginkan.

 

Link artikel asli: https://www.sehatq.com/artikel/jangan-bingung-kenali-perbedaan-tumor-dan-kanker-agar-tak-keliru

 

Bagikan ke :

Login to your account below

Fill the forms bellow to register

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.